Massanger

Tinggalkan Pesan

Nyang mau langganan artikel GRATIS

Tulis alamat Email anda:

Delivered by FeedBurner

Peralatan Tidur / Berkemah

Sabtu, 16 Januari 2010

Tidur yang berkualitas (nyaman) sangat besar manfaatnya bagi kesehatan tubuh pendaki. Untuk menjaga agar tubuh tetap hangat digunung pada saat tidur diperlukan beberapa perlengkapan, yaitu :
a. Satu set pakaian khusus tidur (baju, celana, sweater wool/polar).
b. Kaos kaki, sarung tangan, dan kupluk/balaclava.
c. Kantung tidur(Sleeping Bag).
d. Matras.
e. Tenda/ponco/fly sheet/hammock


Peralatan Penunjang Lainnya
Golok Tebas
Berguna untuk menyingkirkan rintangan yang dihadapi saat perjalanan dengan prinsip tidak merusak alam. Yang harus diperhatikan yaitu : tajam, kuat, pegangan/gagang tidak mudah lepas, ringan, harus ada sarungnya.

Senter
Berguna untuk penerangan apabila ada aktivitas dimalam hari. Pilihlah senter yang ringan, mudah digunakan, mudah perawatan, dan irit battry. Selain senter jangan lupa membawa battry dan bohlam cadangannya. Lilin juga perlu dibawa, untuk digunakan saat beristirahat dimalam hari.


Tehnik Packing
Packing adalah menyusun, memasukkan semua perlengkapan dan perbekalan yang akan dibawa dalam suatu perjalanan kedalam ransel/carrier.
Prinsip dalam tehnik packing, yaitu :
1. Masukkan semua perlengkapan dan perbekalan kedalam kantong plastik agar terhindar dari basah akibat hujan atau embun. Kelompokkan barang-barang tersebut berdasar fungsinya, dan diberi tanda agar memudahkan pencarian.
2. Letakkan barang-barang yang lebih berat dibagian atas mendekati pundak, bagi rata beban kiri - kanan agar seimbang.
3. Letakkan barang-barang yang dibutuhkan (urgent) dalam perjalanan di tempat yang mudah diambil dengan cepat.
4. Usahakan tidak ada perlengkapan diluar ransel/carrier, manfaatkan ruangan didalam ransel se-efisien mungkin.

Teks oleh Apriyanti Lestari

Baca juga Ilmu Pendakian Gunung yang lainnya :
1. Kenapa Mendaki Gunung ?
2. Peralatan dan Perbekalan Perjalanan
3. Makanan dan Minuman Pendakian

1 komentar:

Anonim mengatakan...

salam kenal dan mudah2an sudah kenal ya. Kami dari Tendaku & Mr.Camp "khusus merentalkan tenda-tenda kemping dan alatl-alat camping. Kami dapat menyediakan dalam partai banyak. Perlatan ini dapat digunakan untuk kegiatan outbound dan kegiatan alam terbuka lainnya. Kami ada di bandung dengan nama Tendaku (022) 203 5640 dgn web www.tendaku.net dan kami ada di tapos ciawi bogor dengan nama Mr.Camp 0251 910 8201, 0251 279 5249 dengan website www.mrcamp.net. di web tsb juga terdapat denah kami . oh ya, kami juga mengadakan paket paintball. Thx ya

Arnold
0817 230 8338

Posting Komentar